SMPK ST. ISIDORUS LEWOTALA

(ELANG BANTALA)

Adalah Sekolah Penggerak dengan pendekatan Kurikulum Merdeka Belajar memiliki sejumlah keunggulan yang menonjol. Dengan fokus pada pengembangan potensi individual, siswa dapat mengeksplorasi minat mereka secara lebih bebas dan mendalam. Kurikulum ini juga mendorong kreativitas dan inovasi, memungkinkan siswa untuk belajar melalui pengalaman praktis dan proyek nyata. Melalui pendekatan ini, sekolah menciptakan lingkungan yang inklusif, memungkinkan penyesuaian untuk gaya belajar beragam. Selain itu, dengan memanfaatkan teknologi dan sumber daya daring, siswa dapat belajar di luar batas ruang kelas, meningkatkan keterlibatan dan fleksibilitas belajar. Dengan demikian, Sekolah Penggerak yang menerapkan Kurikulum Merdeka Belajar memberikan landasan yang kuat bagi siswa untuk berkembang menjadi individu yang mandiri, kreatif, dan siap menghadapi tantangan masa depan.
----
Visi - Misi SMPK St. Isidorus Lewotala

Visi Sekolah
Terwujudnya Sekolah yang B3C (Beriman, Berkarakter, Berbudaya, dan Cerdas)

Misi Sekolah
Mewujudkan warga sekolah yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa

Menjadikan warga sekolah yang “tersedia bagi sesama”

Memampukan warga sekolah untuk berbudaya

Memampukan warga sekolah untuk belajar secara holistik (to learn how to learn)

BUKU INDUK

Aplikasi buku induk siswa merupakan aplikasi pendataan peserta didik yang aktif belajar di sekolah. Setiap peserta didik dapat mengakses aplikasi ini menggunakan NISN sebagai username dan password yang diberikan oleh pihak sekolah.

E-LEARNING

Ini adalah media pembelajaran daring yang diterapkan di bidang pendidikan berupa website yang dapat diakses di mana saja. Peserta didik dan Guru dapat mendaftar secara mandiri di aplikasi yanng dikelola pihak sekolah ini.

E-LIBRARY

Kami menyediakan media baca/e-book yang menyajikan koleksi buku dan sumber edukatif lainnya secara digital atau daring. Akses ke aplikasi perpustakaan digital ini memberi ruang baca secara bebas kepada pengunjung terutama peserta didik.

E-ALUMNI

e-Alumni adalah sistem informasi pengelolaan data alumni sekolah agar database alumni tertata permanen di database sekolah. e-Alumni berfungsi sebagai media interaksi melalui fitur tracer study. Silakan mendaftar akun alumni di sini.

Berita Terbaru

MEDIA INFORMASI SMPK ST. ISIDORUS

Kami Terhubung Ke-

Kami terhubung dengan channel-channel ini